mengenal alat untuk Hand Lettering ( hand lettering tools )

   hai , kemaren bahas soal hand lettering nah sekarang aya mau bahas alat- alat yang di perlukan untuk hand lettering ...

1. Kertas



kertas memiliki berbagai macam jenis , namun yang paling sering digunakan dlam hand lettering adalah jenis , HVS , art paper , ivory dan BW/BC .

2. Pensil 


Pensil digunakan untuk membuat sketsa dalam hand lettering , umumnya para hand letterer lebih menyukai pensil mekanik , karena lebih mudah dalam pengunaannya.

3. Drawing pen



Drawing pen digunakan untuk mempertebal atau membuat huruf yang lebih mendetail , dibanding brush pen saya lebih suka menggunakan drawing pen karena selain mudah di dapat harganya juga terjangkau ..


4. Brush pen 



Brush pen salah satu tools yang sering dan paling disukai para hand letterer untuk membuat hand lettering. ada berbagai macam brush pen dan pasti hasilnya juga berbeda beda ..

5. Watercolor 


Bagi kalian yang bosan dengan tools seperti drawing pen atau brush pen , kalian juga dapat menggunakan watercolor ( cat air ) untuk membuat hand lettering . tentunya kalian juga harus bisa mengunakan kuas .. 


6. Penghapus 


huhuhu , hampir ketingalan alat yang sangan penting ini , tentu kalian sudah tau apa funsinya ...

mengenal seni Hand Lettering

yuhuuuu... setelah lama gak ngeblog saya kembali lagi nih hahahaha ...
ini postingan saya setelah lama bertapa hahaha .. yah, ..

kali ini saya mau ngebahas soal hand lettering , so apa itu hand lettering hand lettering adalah seni menulis huruf yang dibuat seunik dan sebagus mungkin. jika waktu SD ada pelajaran menulis indah nah seperti itu ...

alat yang digunakan untuk membuat hand lettering sangat mudah di cari kok , untuk kalian yang ingin coba coba kalian cukup menyediakan pensil dan spidol , tapi untuk yang ingin menekuninya seperti mimin ada banyak tools untuk lettering seperti brush pen , drawing pen , dll. ( post untuk tools akan di terbitkan akhir2 ini doa kan semoga  blog saya di terima oleh google )



nah ini sedikit kayra hand lettering mimin ..




untuk yang lainnya silahkan cek di instagram  @eko_setiawan1208

thank buat yang udah berkunjung ke blog yang abal abal ini ...

Design Logo Kreatif ala Kaum Hipster

     Istilah atau julukan Hipster biasanya di berikan kepada orang yang sering unik atau yang suka lain sendiri, karena keunikannya dia dijuluki Hipster, Hipster ini akan membuat dirinyasebeda dan seunik mungkin dari orang lain, baik dari segi penampilan, rambut, dan gaya berpakaian, Anehnya Hipster ini, jika gaya mereka sudah naik daun alias populer, mereka akanmengganti gaya mereka yang populer tersebut, dan mencari gaya yang lain yang belum banyak di ketahui orang lain.

Nah ini beberapa Design logo kreatif ala hipster


1. Apple 



2. BP


3. JP Morgan



4. KFC



5. Mc Donald's



6. Mercedes Benz




7. NIKE

8. Pepsi




9. Playboy



10. REEBOK




11. Subway




12. Twitter




13. Virgin




14. Microsoft




nah itu beberapa design unik dari kaum hipster ...

Alasan Kata " MADAY " Digunakan Pada Saat Darurat

  Seperti yang kita tau , saat dalam keadaan darurat dalam pesawat . pilot selalu berkata " MAYDAY " . lalu darimanadan arti kata MAYDAY itu ?



Pada 1923, petugas radio senior, Frederick Stanley Mockford di Bandara Croydon di London, Inggris, ditugaskan untuk mencari kata yang mudah digunakan oleh semua pilot dan dimengerti oleh petugas di darat dalam keadaan darurat.

Karena saat itu komunikasi radio semakin sering digunakan, maka harus ada kata-kata yang menggambarkan keadaan darurat, sebagai pengganti kode morse SOS. Hal yang jelas, kata-kata seperti help bukanlah pilihan yang bagus karena kata ini digunakan sehari-hari dalam percakapan bahasa Inggris, bukan dalam keadaan darurat.

Saat memikirkan kata tersebut, ia sedang mengatur lalu lintas penerbangan antara Croydon dengan bandara Le Bourget di Paris, Prancis. Akhirnya di tengah dua bahasa yang ia gunakan, muncullah kata mayday yang ia dapatkan dari kata m’aider atau tolong aku dalam bahasa Prancis.

Empat tahun kemudian pada 1927, International Radiotelegraph Convention of Washington menetapkan mayday sebagai kata darurat resmi. Pengucapan mayday juga harus dilakukan tiga kali berturut-turut, agar bisa dibedakan dengan jelas dari kata lainnya bahkan dalam keadaan berisik.

Selain mayday, kata darurat lain dengan tingkat keadaan yang lebih aman adalah pan-pan. Kata ini berasal dari kata panne dalam bahasa Prancis yang berarti rusak atau gagal. Kata ini digunakan oleh kapal sat mengalami kerusakan, namun tak memerlukan perbaikan dengan segera.

Pan-pan juga diucapkan tiga kali diikuti dengan informasi lain seperti tujuan pengiriman pesan, lokasi terakhir, serta keadaan yang sedang dialami.

Di Amerika Serikat, penyalahgunaan kata mayday bisa berakibat tuntutan enam tahun penjara serta denda sebesar sekitar 250.000 dollar AS.





Trik Fotografi Unik dengan Smartphone

       Di zaman yang modern ini banyak sekali perangat / alat yang sangat bermanfaat bagi manusia , seperti smartphone yang dapat di gunakan untuk berbagai hal . dan sering kali kita menggunakan smartphone kita untuk berselfi atau mengabadikan moment - moment yang berkesan dalam bentuk foto. tapi kita juga sering bosan atau tidak puas dengan hasil jepretan kita , nah kali ini saya mau kasih trik mengambil foto dengan cara yang unik dan hasilnya di jamin KEREN ...


1. Panodash



Pernah melihat foto satu orang yang sama dengan pose yang berbeda-beda dalam satu foto? Atau ingin menyampaikan dengan memegang pesan yang tertulis dalam kertas menggunakan satu foto? Caranya gampang, tinggal gunakan fitur panorama di kamera handphonemu.

Pilih fitur panorama, lalu berdiri di posisi start. Setelah itu, lari ke belakang pemotret menuju bagian yang setelahnya yang akan difoto. Begitu seterusnya hingga foto panoramanya selesai diambil.


2. Pano Drive - by


Yang menyenangkan saat jalan-jalan dan berkendara melintasi berbagai daerah adalah saat melewati berbagai pemandangan yang berbeda. Di sisi lain, yang menyebalkan adalah bagaimana tetap mendapatkan foto yang menarik tanpa harus berhenti dan mengganggu laju mobil. Dengan menggunakan fitur panorama (lagi), kamu bisa mendapatkan foto unik dari jalanan yang kamu lewati. Dimana objek yang bergerak terlihat menjadi terstretch sementara background di belakangnya tetap.


3. Zoom Lens


Saat berjalan-jalan dan menemukan objek yang menarik untuk difoto namun posisinya berada terlalu jauh darimu hingga susah untuk mengambil gambarnya. Atau ingin mengambil foto yang berada jauh di atas dan tidak ada jalan untuk mendekatinya. Teropong binokular bisa digunakan sebagai kaca pembesar. Letakkan teropongmu tepat di depan kamera lalu ambil foto objek yang diinginkan, et voila gambarnya dapat diabadikan dengan lebih baik.


4. Macro Lens


Dunia flora dan fauna yang mikroskopik selalu menarik dan menyimpan misteri. Mengambil foto makhluk-makhluk kecil ini dengan menggunakan kamera profesional tentu mudah, namun jika kamera yang kamu punya hanya kamera hp tentu susah. Ternyata dengan menggunakan setetes air di depan kamera, bisa menggantikan lensa makro sehingga hasilnya jauh lebih menarik


5. Reflector


Kadang saat mengambil foto di bawah sinar matahari, sinar yang mengenai permukaan wajah tidak merata. Terkadang juga sinarnya tepat berada di atas kepala sehingga akan menghasilkan foto yang backlight. Dengan menggunakan suatu permukaan silver yang dapat memantulkan cahaya, masalah ini bisa diatasi dengan mudah kok.


6. Underwater Housing


Dunia bawah permukaan air selalu menghadirkan suatu persepsi baru. Kamera tahan air sih memang menyenangkan. Tapi jika dana terbatas, maka penggunaan gelas dapat menjadi solusi termudah.


7. Tripod And Shutter Cable


Kamu juga bisa memotret selfie tanpa menekan tombol shutter langsung di smartphone. Kamu bisa memanfaatkan headset sebagai alat penyambung untuk menekan tombol shutter. Sehingga jarak antara kamu dan smartphone bisa lebih jauh. Smatphone bisa diletakan di meja atau tembok dengan menggunakan tripod atau dudukan yang dibuat dari bahan kertas karton. Catatan: pastikan headset kamu mendukung fungsi shutter dan terhubung ke aplikasi kamera.


Inilah Alasan Mengapa 1 Jam Dibagi Menjadi 60 Menit



  Pernahkah terlintas di benak kalian mengapa 1 jam itu sama dengan 60 menit ?.. jika pernah maka postingan dari saya kalini ini adalah jawabannya ...

Hipparchus dan astronom Yunani lainnya menerapkan teknik astronomi yang sebelumnya dikembangkan oleh orang Babilonia yang bermukim di Mesopotamia. Masyarakat Babilonia membuat perhitungan astromi dalam sistem sexagesimal (berdasarkan angka 60) yang mereka dapatkan dari Bangsa Sumeria yang telah dikembangkan sekitar 2000 Sebelum Masehi.

Walaupun tidak diketahui pasti mengapa angka 60 yang dipilih, bisa jadi angka inilah yang paling dianggap nyaman dalam perhitungan, karena inilah angka terkecil yang bisa dibagi oleh lima angka sebelumnya, juga oleh angka 10, 12, 15, 20, dan 30.

Namun, waktu jam yang bervariasi atau berbeda-beda dalam satu hari masih digunakan oleh orang selama berabad-abad, hingga akhirnya jam mekanik diciptakan pertama kalinya di Eropa pada abad ke-14.

Eratosthenes, seorang astronom Yunani yang hidup pada sekitar 276 hingga 194 Sebelum Masehi menggunakan sistem sexagesimal untuk membagi sebuah lingkaran menjadi 60 bagian. Ia menggunakan sistem sexagesimal ini untuk menciptakan sistem lintang, yaitu garis-garis horizintal, yang melintasi tempat-tempat tersohor di bumi pada masa itu.

Seabad kemudian, Hipparchus membuat garis-garis lintang secara sejajar dan teratur, menurut garis bumi. Ia juga menciptakan sistem garis bujur dalam 360 derajat dari utara ke selatan, dari kutub yang satu ke kutub lainnya.

Dalam karyanya Almagest (sekitar tahun 150), Claudius Ptolemaeus menjelaskan dan memperluas karya Hipparchus dengan membagi 360 derajat lintang dan bujur dalam bagian yang lebih kecil lagi. Setiap derajat dibagi ke dalam 60 bagian yang dibagi lagi menjadi 60 bagian yang lebih kecil lagi.

Tampilan arloji membagi jam dalam setengah, sepertiga, seperempat, bahkan kadang dalam 12 bagian. Namun, tak pernah dalam 60 bagian. Bahkan, saat itu jam tak pernah dimengerti sebagai durasi dari 60 menit. Menit dianggap tidak praktis untuk ditampilkan pada arloji hingga mendekati akhir abad ke-16, hingga terciptanya arloji yang lebih canggih.




sumber : www.nationalgeographic.co.id

Cara Melatih Otak Kanan



  Pernah mendengar tentang istilah Otak Kanan?. Mungkin anda sudah pernah mendengarnya, hanya saja mungkin tidak begitu detail informasinya. Ya,, karena masih jarang lembaga pendidikan yang mengajarkan betapa pentingnya fungsi otak kanan ini. Kalaupun ada itu mungkin hanya pada universitas jurusan psikologi saja. Ketahilah, jika manusia itu sebenarnya lebih banyak bekerja menggunakan pola pikir otak kanannya ketimbang dengan otak kirinya.


Cara kerja  Otak Kanan dan Otak Kiri Manusia

Cara kerja otak kiri manusia

Cara kerja otak dibagian kiri kepala manusia adalah lebih memikirkan hal yang rasional dan realistis saat menganalisis atau memperhitungkan sesuatu hal. Contohnya: Ketika seseorang ingin memulai atau membangun usaha. Jika seseorang arah berfikirnya lebih dominan ke arah otak kiri, maka saat akan membangun usaha ia akan lebih banyak perhitungan sebelum memulainya, memperhitungkan untung ruginya, lalu jika dirasa keuntungannya lebih besar baru akan dijalankan, namun jika dirasa keuntungannya tipis atau bahkan tidak sama sekali mereka biasanya akan segera menghentikannya.


Cara Kerja Otak Kanan Manusia
Cara kerja otak kiri Berbeda dengan cara kerja otak kanan, yaitu lebih memikirkan pentingnya segera bertindak, istilah dalam dunia bisnis adalah Take Action!.

“Kalau tidak kita coba, mana kita tahu!!” , itulah sala satu cara berpikir orang yang lebih dominan menggunakan otak kanannya. Orang yang lebih dominan menggunakan otak kanan , pada saat ia akan memulai usaha, ia jarang memikirkan sesuatu yang seperti ini: ” Apakah Aku Mampu?”, “Bagaimana nanti kalau rugi”, “aku tak cukup modal”, dsb. Jadi hal ini sudah cukup untuk menjawab pertanyaan pada bab paragraf awal tadi.



Cara Melatih Otak Kanan



1. Membiasakan aktif menjadi kidal dan juga kanan


Lakukan tugas dengan tangan non-dominan,Jika biasanya menggunakan tangan kidal(kiri) maka gunakan tangan kanan dan sebaliknya. Contohnya saat menggunakan Handphone, saat menulis, menggosok gigi, dan mengikat sepatu dengan arah berlawanan. Menurut Franklin Institute, jenis latihan ini dapat memperkuat hubungan saraf yang ada dan bahkan membentuk saraf baru.

2. Membaca


Membaca dapat melenturkan otot-otot otak, baik bacaan yang ringan (seperti komik atau novel) maupun bacaan informasi. Dan menurut studi Dr. Nikolaos Scarmeas pada tahun 2001, membaca dapat membantu membangun ‘cadangan kognitif’ untuk menunda timbulnya demensia.

3. Bermain puzzle atau teka-teki silang


Sudoku, kotak rubik, TTS dan jenis puzzle lainnya, dapat melatih otak khususnya otak kiri, menurut pusat pelatihan kognitif Learning Rx. Tambahkan strategi baru untuk mengefektifkan latihan otak, misalnya memecahkan teka-teki silang dengan tema yang tidak biasa.

4. Bermain permainan strategi


Permainan strategi seperti catur, monopoli atau game yang ada pada komputer lainnya, akan menggunakan otak kanan yang dapat membantu orang untuk lebih berpikir kreatif.

5. Ubah rutinitas


Menurut Lawrence Katz, profesor Neurobiologi di Duke University Medical Center, mengubah rutinitas dan cara-cara hidup baru dapat mengaktifkan koneksi otak yang sebelumnya tidak aktif. Latihan yang bisa dilakukan misalnya, mandi dengan mata tertutup atau mengatur ulang kantor atau meja.

6. Belajar bahasa asing


Dengan belajar bahasa asing akan mengaktifkan bagian otak yang belum digunakan sejak Anda mulai berbicara. Sebuah studi tahun 2007 di York University di Toronto, menemukan bahwa penggunaan beberapa bahasa dapat meningkatkan suplai darah ke otak untuk menjaga kesehatan koneksi saraf.

7. Menikmati musik


Selain mendengarkan musik, belajar juga untuk memainkan instrumen musik. Para ahli juga merekomendasikan untuk mengaktifkan dua indera sekaligus, seperti mendengarkan musik dan mencium bunga.

8. Latihan fisik



Latihan fisik juga dapat meningkatkan kesehatan otak, karena dapat meningkatkan aliran darah ke otak. Menurut Stanford Center on Longevity dan The Max Planck Institute for Human Development, latihan fisik dapat meningkatkan perhatian, penalaran dan memori.

9. Hidup sosial


Otak dapat dilatih dengan menjalani kehidupan sosial Anda, misalnya dengan mengunjungi teman. Sebuah studi 2006 oleh Dr David Bennett dari Rush University Medical Center menemukan bahwa memiliki jaringan sosial dapat memberikan perlindungan terhadap gejala klinis penyakit Alzheimer.

10. Mencari hobi baru


Tantang otak untuk belajar keterampilan baru atau hal-hal yang belum pernah Anda lakukan sebelumnya. Jika Anda bukan seniman, cobalah untuk belajar melukis atau memahat. Jika Anda bisa bermain piano, belajarlah memainkan gitar. Temukan sesuatu yang baru dan menarik untuk dapat menjaga otak tetap aktif.

Tips Mencegah dan Mengatasi mabuk saat perjlanan

 

Jika Anda rentan terhadap mabuk perjalanan, pergi berlibur dengan bus, perahu, pesawat mobil, atau kereta api bisa memicu masalah.

Mual, keringat dingin, sakit kepala, muntah, dan kelelahan yang merupakan gejala mabuk bisa amat mengganggu kesenangan berlibur.

Ketika tubuh bergerak tanpa dikontrol seperti ketika berada dalam kendaraan, mata, telinga bagian dalam, dan tubuh mengirim pesan yang saling bertentangan ke otak yang akhirnya memicu mabuk perjalanan.

Nah ini tips - tips yang dapat mencegah tercegah terjadinya mabuk saat perjalanan :


  • Memandang Kejauhan
Fokuskan pandangan Anda pada sebuah titik stabil yang jauh dari kendaraan Anda. Pandanglah ke cakrawala sejauh yang dapat Anda lihat. Hal itu akan mengurangi pesan simpang-siur yang diterima otak dari lingkungan sekeliling Anda.

  • Pilih Tempat Yang Stabil
Perjalanan laut. Bila Anda menumpang kapal, kabin tengah bagian bawah adalah tempat yang lebih stabil dibandingkan kabin yang lebih tinggi. Bagian dek dapat menjadi pilihan berikutnya karena di sana Anda dapat memandang cakrawala yang jauh .

Perjalanan udara. Ketika Anda naik pesawat, tempat duduk di sekitar sayap adalah bagian yang paling tenang karena gerakan pesawat berporos di situ. Akan lebih baik lagi jika Anda juga duduk di dekat jendela sehingga dapat memandang jauh ke luar.

Perjalanan darat. Ketika naik kendaraan darat, duduklah di jok depan agar Anda bisa melihat jalan di depan dan tidak terpaku pada gerakan dan goyangan mobil. Anda juga bisa mengantisipasi lubang, gundukan, atau tikungan yang mungkin ada di depan. Bila Anda menaiki kendaraan pribadi, cobalah mengajukan diri untuk menyetir. Menyetir jarang sekali menyebabkan mabuk perjalanan karena membuat otak hanya sibuk memerhatikan situasi jalan di depannya.

  • Perhatikan Makanan dan Minuman
Perhatikan konsumsi makanan dan minuman sebelum dan selama perjalanan Anda. Hindarilah makanan atau minuman yang dapat membuat perut Anda mual, makanan berat, makanan pedas/beraroma kuat dan makanan kaya lemak. Berhentilah makan besar satu jam sebelum Anda berangkat. Perut yang penuh memudahkan Anda mual dan muntah.

  • Bersikaplah Tenang
Jangan tegang mencemaskan bahwa Anda mungkin akan mengalami mabuk perjalanan. Kecemasan semacam itu justru dapat memicu kehadirannya. Berusahalah sesantai mungkin. Ketika ada tanda-tanda awal, ambillah nafas dalam-dalam, tutup mata Anda, diam dan tanamkan sugesti bahwa Anda tidak akan mengalami mabuk perjalanan.

  • Jangan Membaca Di Dalam Kendaraan
Membaca membuat pandangan mata Anda berpindah-pindah, tidak terpaku pada satu titik. Pada saat yang sama, tubuh Anda merasakan dan merespon gerakan-gerakan kendaraan Anda. Akibatnya, terlalu banyak sensasi yang dikirimkan ke otak Anda. Daripada membaca, Anda lebih baik mendengarkan suara musik yang membantu Anda rileks dan melupakan kecemasan Anda.

  • Minum Obat Anti-Mabuk Perjalanan
Obat-obatan antimabuk jenis antihistamin harus Anda minum setidaknya satu jam sebelum perjalanan. Obat tersebut memerlukan waktu untuk diserap ke dalam aliran darah. Ketahuilah aturan pakai dan efek sampingnya. Jangan menyetir kendaraan bila hal itu tidak disarankan setelah meminum obat.

  • Jauhi Orang Lain Yang Mabuk
Mabuk perjalanan bisa “menular”. Bila ada orang lain yang muntah di dekat Anda, Anda dapat ikut muntah. Sugesti sangat berperan dalam hal ini. Kitarilah diri Anda dengan orang-orang yang tidak rentan mabuk perjalanan. Jika ada orang lain yang terkena mabuk perjalanan, biarkan orang lain membantunya. Fokuskan pandangan Anda pada cakrawala yang jauh dan tetaplah bersikap tenang.



Nah itu tips dari saya , semoga berguna bagi kaliyan ....


10 lagu jepang yang enak di dengerin part 2 versi frozen art

  Hai all dah lama gak blogging karena banyak tugas .. hahahaha ,, kali ini saya mau lanjutin share tentang  "  jepang yang enak di dengerin " .. lanjutan yang kemaren ...
langsung saja ..


1. SCANDAL band - secret base ~ kimi ga kurita mono


pasti sudah banyak yang tau lagu ini , lagu yang pas buat kamu yang lagi galu karena di tinggal sang kekasih ....


2.  Goouse House - Hikaru Nara


lagu hikaru nara dari goose house merupakan lagu yang enak buat didengerin lagu ini menjadi OST dari anime shigatshu wa kimi no uso.

3. Galileo Galilei - Aoi Shiori


lagu dari galileo galilei yang berjudul Aoi Shiori " peananda biru ", memiliki arti yang sangat menyentuh hati .

4. Nao'ymt - Fight Together


lagu ini merupakan OST dari anime One piece , tepatnya episode waktu Ace mau di eksekusi ..

5. Kana Boon - Silhouette


pasti sudah banyak yang tau lagu yang merupakan OST dari anime naruto ini , lagu menceritakan tentang sebuah perjalanan hidup .

6. LiSA - Shirushi


lagu ini sudah pasti tidak asing di telinga para otaku , karena lagu ini adalah OST dari SAO s2 , dan lagu ini adalah salah satu lagu favorit saya ....

7. Ikimono Gakari - Sakura


lagu dari ikimono gakari ini cocok buat kaliyan yang suka lagu melow

8. AKB48- Sakura No Hanabiratachi


lagu dari AKB48 ini cocok buat kamu yang mau lulus alias berpisah sama temen temen sekolah  nih ..

9.  Osterreich - Muno


meskipun ada yg bilang lagunya gak cocok sama animena , tapi bukan berarti lagu ini jelek

10. AAA - Aishiteru no ni Aisenai 


lagu ini pas sama perasaan saya sekarang , judul lagu ini sudah menggambar kan arti lagunya yaitu " aku mencintaimu tapi tak bisa " ....



nah itu 10 lagu jepang yg enak di dengerin part 2 , dan mungkin akan ada part 3 nya ....

hahaha